"Pejabat Kanwil pahami arti perjanjian ini dengan baik. Kinerja yang disepakati tidak dibatasi pada kinerja yang dihasilkan pada tahun 2023 saja,"ucapnya.
Kakanwil menambahkan, Pimti Pratama Kanwil NTT harus menjadi teladan dan role model dalam bekerja. Seorang pemimpin harus memiliki perilaku, contoh dan kualitas yang dapat diikuti oleh stafnya.
"Salah satu contohnya adalah kedisiplinan, pemimpin harus menjadi contoh dalam hal kedisiplinan mulai dari apel pagi hingga keseharian dalam bekerja,"tegasnya.
Kakanwil mengingatkan Pimti Pratama Kanwil NTT untuk merencanakan kegiatan tahun 2023 dengan baik dan terukur, mengingat adanya peningkatan kinerja di tahun ini dengan melaksanakan kegiatan sesuai Disbursement Plan Tahun 2023 serta menjalin kolaborasi dan sinergitas yang kuat untuk mendapatkan hasil maksimal dan terbaik.
Editor : Stefanus Dile Payong