Pada kesempatan tersebut, Kapolda NTT menceritakan sederet prestasi yang dia raih selama masa sekolah sebagi motivasi bagi para siswa. Prestasi itu antara lain menjadi komandan dalam lomba gerak jalan antarsekolah, juara 1 tenis meja hingga juara 1 tinju ASEAN games.
Kapolda juga tampak memberikan nasihat kepada para siswa agar rajin belajar dan selalu disiplin. "Saya ingin memotivasi siswa, walau kita dari SD kecil bisa menjadi pejabat. Bisa berarti bagi bangsa dan negara. Karena itu sejak kecil kita harus rajib belajar dan disiplin, patuh terhadap peraturan yang berlaku, baik di sekolah, di rumah dan pemerintah. Itu modal dasar menjadi manusia hebat," katanya.
Sementara Kepala SDN 1 Oetete Kupang Rahmatia Matutu mengaku sangat senang dengan kunjungan Kapolda NTT. "Kami sangat berterima kasih Pak Kapolda meluangkan waktu ke SD kami. Begitu banyak yang dishare, kami harap itu jadi motivasi bagi anak-anak," ucapnya.
Editor : Stefanus Dile Payong