get app
inews
Aa Text
Read Next : Perkuat Pengawasan di Perbatasan RI-RDTL Jelang Nataru Sahat Gelar Apel Siaga di PLBN Motaain

Pilkada Serentak Perlintasan PLBN Mota'ain Tutup 5 Jam

Rabu, 27 November 2024 | 11:03 WIB
header img
Kepala PLBN Mota'ain bersama dengan Kepala Badan Karantina Nasional memantau aktifitas perlintasan orang.

Kepala PLBN Mota'ain, Maria Fatima Rika  menjelaskan bahwa, melalui rapat koordinasi tersebut disepakati jam operasional pelayanan perlintasan antarnegara di PLBN tetap dibuka namun ada perubahan  waktu operasional pelayanan dibuka pada pukul 13.00 WITA hingga 16.00 WITA.

"Pelayanan perlintasan antarnegara agak dibuka lebih siang mundur kurang lebih 5 jam dari waktu operasional biasanya," jelas Ungkap Rika, (27/11/2024).

Fatima Rika  juga menerangkan, perubahan pelayanan PLBN Motaain  dilakukan agar para petugas dan pegawai dari beberapa unsur yang bekerja di PLBN dapat menggunakan hak pilih dalam Pemilu 2024.

Ia juga menuturkan, pergerakan perlintasan antarnegara Indonesia dengan Timor Leste  di PLBN Mota'ain banyak jelang Nataru.

Pelayanan PLBN Mota'ain yang dikoordinasi Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) akan kembali aktif sesuai jadwal pada tanggal 28 November  2024.

"Kita sudah berkoordinasi dengan pihak negara Timor Leste dibatugede terkait hari pemilihan umum di Indonesia," pungkasnya. 
 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut