SABANG, iNewsBelu.id - Aksi protes terhadap keberadaan pengungsi Rohingya di Kota Sabang terus berlanjut hingga Jumat (7/12/2023). Sejumlah pendemo kembali mendatangi lokasi penampungan sementara etnis Rohingya.
Setelah kejadian dorong-dorongan antara pendemo dan petugas kepolisian kemarin, kini para warga, termasuk wanita, pria dewasa, dan anak-anak, kembali memadati lokasi penampungan di Dermaga CT-1 BPKS, Kecamatan Sukakarya. Para warga ini terus mendesak pemerintah pusat, UNHCR, dan IOM untuk segera melakukan pemindahan warga Rohingya dari Kota Sabang.
Ketua Komisi 1 Dewan Perwakilan Rakyat Aceh, Iskandar Arfarlaky, mengungkapkan keprihatinan terhadap lambannya penanganan petugas dalam mencari lokasi penampungan yang representatif dan melakukan koordinasi lintas sektor bagi pengungsi Rohingya.
Editor : Stefanus Dile Payong