Ini Bendungan Engehalde di Sungai Aare yang Jadi Lokasi Akhir Perjalanan Eril
Jum'at, 10 Juni 2022 | 08:24 WIB
Posisi bendungan Engehalde dengan pembangkit listrik Felsenau dibuat sedemikian rupa memanfaatkan kontur sungai Aare yang berkelok di semanjung Enge. Bendungan Engehalde dibangun untuk menahan aliran Sungai Aare dan airnya di saluran ke turbin listrik di Felsenau melalui bawah Semenanjung Enge.
Volume air sebanyak 100 meter kubik per detik mengalir dari bendung Engehalde melalui terowongan sepanjang 550 meter ke Pembangkit Listrik Felsenau. Sedangkan air yang tersisa mengalir kembali ke Sungai Aare mengelilingi semenanjung Enge sepanjang 9 km.
Editor : Stefanus Dile Payong