get app
inews
Aa Read Next : Satukan Persaudaraan di Batas Negara Dalam Turnamen Bola Voli Ini Penjelasan DansatgasPamtas RI RDTL

BNPP Gelar Upacara Bendera Detik-detik Proklamasi HUT ke-79 RI di Pintu Batas Negara Motaain

Sabtu, 17 Agustus 2024 | 15:37 WIB
header img
Penyerahan Bendera merah putih oleh inspektur upacara kepada pasukan pengibar bendera.

"Melalui tema ini, kita  berharap dapat memotivasi masyarakat untuk menghadapi tiga agenda penting, yaitu pembangunan Ibu Kota Nusantara, pergantian pemimpin, dan pencapaian Indonesia Emas 2045. Tema ini menunjukkan semangat bangsa Indonesia untuk terus menjaga persatuan dan kesetaraan dalam menghadapi berbagai tantangan, dengan tetap memegang teguh nilai-nilai luhur dan memperhatikan alam serta budaya," ujar Yusharto Hunto.

Yusharto Hunto juga mengakui bahwa tantangan masa kini berbeda dari masa lalu. Jika dulu pahlawan berperang melawan penjajah, kini kita berhadapan dengan tantangan teknologi dan keadaan sosial, salah satunya adalah angka kemiskinan. oleh karena itu dengan hadirnya gedung PLBN ini dapat membawa nilai yang positif bagi masyarakat terutama peningkatan ekonomi kreatif UMKM .


 
Selain itu salah seorang tokoh masyarakat desa Silawan Agustinus Mali Halek mengatakan sebagai warga desa silawan sangat bangga dengan memiliki PLBN yang begtu megah oleh karena itu bersama dengan masyarakat di perbatasan ini berharap agar pemanfaatan fasilitas PLBN ini terus ditingkatkan sehingga bisa meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar.

"Sebagai masyarakat kami sangat senang dengan hadirnya PLBN yang sangat megah ini karena ini merupakn wajah NKRI oleh karena itu kami berharap agar pemanfaatan fasilitas didalam plbn ini terus di tingkatkan sehingga dapat menundung roda perekonomian masyarakat sekitar silayah perbatasan ini." katanya.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut