get app
inews
Aa Read Next : Heboh Ibu Hamil di Kupang Dievakuasi Lewati Banjir Bandang Untuk Bersalin

Astaga, Gegara Jalan Rusak Parah, Ibu Muda Ini Melahirkan di Mobil

Senin, 01 Mei 2023 | 06:38 WIB
header img
bu muda di Desa Pematang Pauh, Kecamatan Jangkat Timur, Kabupaten Merangin, Jambi, melahirkan di mobil akibat kondisi jalan rusak. Foto/MPI/Nanang Fahrurozi

MERANGIN, iNewsBelu.id  - Seorang ibu muda yang diketahui bernama Ades, terpaksa melahirkan di atas mobil saat hendak dibawa ke Puskesmas. Ibu muda tersebut terpaksa melahirkan di tengah jalan, karena perjalanannya terhambat oleh jalan yang rusak.

Proses persalinan tersebut, dibantu oleh dua bidan desa di jalan menanjak yang kondisinya hancur di Dusun Telun Mandung, Desa Pematang Pauh, Kecamatan Jangkat Timur, Kabupaten Merangin, Jambi, Sabtu (29/4/2023).

Akses jalan di tiga desa yakni Desa Pematang Pauh, Desa Kabu, dan Desan Beringin Tinggi, kondisi jalannya sangat memprihatinkan. Bahkan, jalan tersebut seperti kubangan kerbau, karena sejak dahulu belum pernah tersentuh aspal.

Warga sangat kecewa, karena pemerintah daerah terkesan tutup mata dengan kondisi jalan tersebut. Padahal, setiap ada kunjungan kerja selalu diberikan angin surga, tentang janji pembangunan jalan menuju tiga desa tersebut. Akses jalan yang rusak berstatus jalan kabupaten, namun minimnya perhatian mengakibatkan tiga desa tersebut menjadi terisolir. Akses jalan ini menjadi urat nadi perekonomian masyarakat tiga desa, dan satu-satunya akses menuju pusat ibu kota kecamatan.

Salah satu tokoh pemuda Kecamatan Jangkat Timur, Fahri mengatakan, akibat kondisi jalan yang sangat buruk hingga ibu hamil ini terpaksa melahirkan di tengah jalan. 
 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Berita iNews Belu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut