TANGERANG, iNews.id - Akibat mengalami keruskaan yang mengakibatkan kebakaran pada mesin bagian kiri pesawat Lion Air dilaporkan kembali mendarat di Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Rabu (26/10/2022).
Pesawat dengan nomor penerbangan JT330 tujuan Palembang mendarat sekitar pukul 17.45 WIB. Pesawat jenis Boeing itu mengalami kendala pada mesin kiri hingga terbakar. Kejadian itu hanya berlangsung beberapa menit setelah lepas landas.
Laporan yang diunggah situs flightradar24.com terlihat pesawat itu sempat mengudara di atas Kepulauan Seribu. Setelah terjadi kerusakan mesin itu, pesawat tersebut langsung kembali ke Bandara Soetta. Foto yang beredar menunjukkan api membakar mesin bagian kiri. Terlihat juga pemadam kebakaran siaga di area runway bandara ketika pesawat mendarat.
Belum diketahui apakah ada korba luka akibat kejadian ini. Penyebab kebakaran mesin juga belum diketahui hingga saat ini.
Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Mesin Terbakar usai Lepas Landas, Lion Air Kembali Mendarat di Bandara Soetta ",
Editor : Stefanus Dile Payong