get app
inews
Aa Read Next : Cerita Jokowi Sempat Semedi sebelum Putuskan Indonesia Lockdown atau Tidak

Keren! Aplikasi PeduliLindungi Semakin Lengkap. Kemenkes : Bisa Simpan Rekam Medis selain Covid-19

Jum'at, 09 September 2022 | 16:56 WIB
header img
Aplikasi PeduliLindungi akan ditambah fiturnya. (Foto: Antara)

JAKARTA, iNewsBelu.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) akan menambah fitur di aplikasi PeduliLindungi. Salah satunya ada fitur untuk mengakses rekam medis pasien. Staf Ahli Menteri Kesehatan Bidang Teknologi Kesehatan, Setiaji memastikan aplikasi itu nantinya tidak berisi fitur terkait Covid-19 tapi juga kesehatan secara umum.

"PeduliLindungi akan menjadi aplikasi layanan masyarakat, bukan hanya Covid-19," kata Setiaji, Jumat (9/9/2022). Setiaji mengungkap sudah ada 100 juta pengguna PeduliLindungi. Nantinya, rekam media pengguna juga bisa diakses oleh rumah sakit.

Selain itu, dia memastikan PeduliLindungi akan menjadi layanan kesehatan terintegrasi termasuk rekam medis elektronik tetap dapat diakses di ruang-ruang layanan kesehatan. Keamanan aplikasi itu juga akan diperketat. "Ke depan kita juga akan menerapkan sistem blockchain, tapi nanti belum sekarang kita terapkan, agar keamanannya menjadi lebih kuat lagi," ujar Setiaji.
 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Berita iNews Belu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut