Seali Syah juga meminta kepada Ferdy Sambo untuk tidak hanya mengucapkan permintaan maaf melalui kuasa hukum. Dia juga meminta Ferdy Sambo memberi klarifikasi secara tertulis terkait nama anggota kepolisian yang dianggap menjadi korban kasus Ferdy Sambo.
"Ini bukan soal pangkat dan jabatan tapi nasib nama baik anggota anak buah Pak FS yang sudah Pak FS korbankan," jelasnya. "Belasan tahun suami saya berkarier di propam dengan deretan prestasi, turut membangun marwah satuan Propam, HANCUR SEKETIKA," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, Tim Khusus (Timsus) Polri menonaktifkan Brigjen Hendra Kurniawan sebagai Karo Paminal Divisi Propam Polri buntut dari kasus penembakan Brigadir J di rumah dinas mantan Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo.
Editor : Stefanus Dile Payong