get app
inews
Aa Text
Read Next : Ratusan Napi di Rutan Kelas IIB TTU NTT, Kantongi Remisi di Momentum HUT Ke - 79 RI

Pastikan Kesehatan Narapidana, Lapas Atambua Rutin Lakukan Ini

Minggu, 23 Juli 2023 | 10:47 WIB
header img
Para narapida sedang menjalani pemeriksaan kesehatan oleh petugas dari Dinas keshatan kabupaten Belu. Foto ist.

ATAMBUA, iNewsBelu.id -  Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Atambua( Lapas)  bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaen Belu melakukan upaya pemenuhan hak kesehatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Pemeriksaan kesehatan dengan melakukan skrining penyakit menular dan tidak menular, yakni pemeriksaan HIV, Skrining TB, test Sifilis dan pemeriksaan kadar gula darah yang dilaksanakan di Aula Lapas Atambu bertujuan untuk memastikan kesehatan para WBP.

Kalapas Atambua Edward Hadi kepada iNews mengatakan pelayanan kesehatan di Lapas Atambua dilaksanakan sesuai marwah Kepala Kantor Wilayah, Marciana Dominika Jone untuk terus berupaya melakukan pemenuhan hak-hak kesehatan bagi WBP ditengah keterbatasan yang ada dengan melakukan skrining dan deteksi dini bagi setiap WBP yang masuk ke dalam Lapas/Rutan serta berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah berkaitan dengan pelayanan kesehatan dan pelayanan administrasi kependudukan. 

"Pelayanan kesehatan ini merupakan marwah kelapa kantor wilayah Marciana Djone dalam meningkatkan pelayanan kepada narapida," ujar Edward.

 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut