Amankan KTT G20 9.600 Personel Polisi Disiagakan

Miftahul Chusna
Wakapolri Komjen Pol Eddy Pramono mengecek kawasan GWK, salah satu venue KTT G20 di Bali beberapa waktu lalu. Foto/SINDOnews/Miftahul Chusna

DENPASAR, iNewsBelu.id  - Pastikan keamanan dalam ajang KTT G20, 15-16 November 2002 sebanyak 9.600 polisi dikerahkan. Mereka akan mengawal ketat kepala negara, delegasi hingga lokasi konferensi. 

"Total personel 9.600 disiapkan. Dari kita sendiri (Polda Bali) ada 4.600. Sisanya dari Mabes Polri," kata Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Selasa (1/11/2022).

Dia menjelaskan, untuk pengawalan tamu VVIP atau kepala negara seluruhnya akan menggunakan kendaraan listrik. Tamu VVIP ini rencana berdatangan mulai 13 November mendatang. Polri mendapatkan bantuan 184 kendaraan listrik untuk pengawalan khusus kepala negara. Terdiri 88 unit kendaraan roda empat dan 96 sepeda motor.
 



Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network