AS Belum Berani Labeli Rusia Negara Sponsor Terorisme, Khawatir Bakal Berdampak Begini

Ahmad Islamy Jamil
Ilustrasi hubungan Rusia dan Amerika Serikat. (Foto: Reuters)

WASHINGTON DC, iNews.id – Amerika Serikat belum berani melabeli Rusia sebagai negara sponsor terorisme. Sebab, Washington DC khawatir pelabelan semacam itu ditanggapi Moskow dengan mengingkari kesepakatan ekspor gandum dari Laut Hitam yang sudah terbentuk. 

“Saya pikir kami (AS) selalu sadar bahwa Rusia akan bereaksi dalam beberapa cara ketika orang menolak agresinya. Jadi, pada tataran pengertian itu, ya (kami khawatir),” kata Kepala Kantor Koordinasi Sanksi Departemen Luar Negeri AS, James O'Brien, Jumat (19/8/2022).

Bulan lalu, Ketua DPR AS Nancy Pelosi dikatakan telah mendesak Menteri Luar Negeri Antony Blinken untuk memasukkan Rusia dalam daftar negara sponsor 

Hal itu terungkap dalam percakapan telepon Pelosi dengan Blinken pada bulan yang sama. Politico dengan mengutip dua orang sumber melaporkan, dalam percakapan telepon tersebut, Pelosi bahkan sempat mengancam Blinken. Perempuan itu mengatakan, jika Departemen Luar Negeri AS tidak mau memasukkan Rusia dalam daftar tersebut, DPR AS yang akan melakukannya.

Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network