get app
inews
Aa Read Next : 5 Negara Calon Kuat Juara Piala Dunia 2022, Nomor 1 Timnya Lionel Messi

Hasil UEFA Nations League: Spanyol Libas Republik Ceko, Asensio Dkk Pimpin Klasemen

Senin, 13 Juni 2022 | 06:39 WIB
header img
Pemain Timnas Spanyol, Carlos Soler merayakan gol ke gawang Republik Ceko bersama Alvaro Morata dalam laga Grup A2 UEFA Nations League 2022/2023 di Stadion La Rosaleda, Malaga, Senin (13/6/2022). (Foto: REUTERS)

MALAGA, iNews.id - Timnas Spanyol mengalahkan Republik Ceko dengan skor 2-0 pada laga Grup A2 UEFA Nations League 2022/2023.

 Duel itu berlangsung di Stadion La Rosaleda, Malaga, pada Senin (13/6/2022) dini hari WIB.

Lewat hasil tersebut Spanyol memimpin klasemen sementara Grup A2. Marco Asensio dkk menggeser Portugal yang menelan kekalahan 0-1 dari Swiss.

Spanyol langsung menguasai bola begitu laga dimulai. mereka pun langsung melancarkan serangan. Namun, upaya mereka dapat dihentikan oleh kiper Republik Ceko, Ales Mandous.

Walau mendapat tekanan, Republik Ceko berusaha untuk membalas. Mereka kemudian mendapat peluang pada menit ke-12. Hanya saja, sepakan Jakub Pesek belum menemui sasaran.

Akhirnya Spanyol berhasil memimpin pada ke-24. Adalah Carlos Soler yang berhasil mencetak gol denagn tendangannya, meneruskan umpan kiriman Marco Asensio.

Keadaan itu pun membuat Spanyol makin bersemangat. Mereka bahkan nyaris meggandakan keunggulannya pada menit ke-37. Sayang, sepakan Asensio dapat dihentikan Mandous.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut