Serahkan Jabatan Menkeu, Sri Mulyani Doakan Purbaya Sukses Jadi Menkeu Prabowo
“Saya mengucapkan selamat kepada Bapak Purbaya yang telah dipercaya memegang amanah besar untuk mengelola keuangan negara sekaligus memimpin jajaran Kemenkeu,” ujarnya.
Sri Mulyani mendoakan agar Purbaya dimudahkan dalam menjalankan tanggung jawabnya, khususnya dalam mendukung pemerintahan Presiden Prabowo.
“Semoga Pak Purbaya diberikan kelancaran dan sukses dalam mendampingi Presiden Prabowo,” kata Sri Mulyani.
Dalam pidatonya, mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu juga meminta maaf kepada mitra kerja di kementerian/lembaga (K/L) atas kekurangan dan kekhilafan selama mengemban tugas sebagai Menkeu.
“Tidak ada manusia yang sempurna, pasti ada kekurangan dalam menjalankan amanah,” ujarnya.
Menutup sambutannya, dia berpamitan dan meminta ruang privasi sebagai warga negara biasa.
“Salam sehat untuk semuanya, jangan pernah lelah mencintai Indonesia,” kata Sri Mulyani.
Editor : Stefanus Dile Payong