get app
inews
Aa Read Next : Luar Biasa, Berhasil Pulangkan KL FC, Libu Raya FC Laju Ke Babak 16 Besar

Lolos Ke 16 Besar, Ini Strategi Coach Libu Raya FC

Senin, 15 Juli 2024 | 10:55 WIB
header img
Foto Skuad muda Libu Raya FC.

ADONARA, iNewsBelu.id - Usai tumbangkan pertahanan KL (Karing lamalouk) FC dengan skor 3-1 di laga babak pengisian Minggu, (14/07/2024) Kesebelasan Libu Raya FC dipastikan akan lolos ke babak 16 besar.

Pelatih Libu Raya, Gusti Tube Dosi mengatakan lolosnya skuad Libu Raya FC merupakan hasil dari sebuah perjuangan keras semua team oleh karena itu saya berpesan kepada semua pemain agar jangan berbedar hati namun terus berlatih dan memberikan yang terbaik, meskipun kita terlihat kecil namun kita harus memberikan yang terbaik dari semua kekurangan kita.

"Kemenangan kita dalam babak pengisian kemarin itu merupakan buah kerja keras semua team, oleh karena itu kita harus lebih giat berlatih san selalu memberikan yang terbaik dari kekurangan kita," ujar Gusti.

Gusty Tube Dosi juga menambahkan untuk babak 16 besar dirinya akan tetap mempertahankan kemenangan akan menerjunkan skuad terbaiknya dengan menerapkan pola bertahan dan menyerang dengan skema permainan 4-3-3 hal ini dikarenakan team yang akan di hadapi juga memiliki kemampuan juara yang tidak diragukan.

"Babak 16 besar merupakan pertemuan para team yang memiliki kemampuan juara oleh karena itu kita juga harus lebih giat berlatih kita ingin membuktikan meskipun kita team kecil namun kita mampu memberikan yang terbaik," katanya.

 

Pertandingan bunga rampai cup memperbutkan piala tetap dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun kemerdekaan RI, yang di ikuti oleh 34 team dari 15 desa sekecamatan Adonara Timur, selain menunjukan skil dan strategi permainan, turnamen ini digelar dalam rangka memupuk persaudaraan dan rasa kekeluargaan di 15 lewo.

 

 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut