KEFAMENANU, iNesw.id - Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan (Danpussenarmed) Mayjen TNI Totok Imam Santoso kunjungan kerja di Mako Satgas Pamtas RI-RDTL di Sektor Barat Eban, Kecamatan Miomaffo Barat, Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT, Kamis (29/7/2021). Kedatangannya untuk meninjau dua satuan Armed yang berada di daerah perbatasan.
"Kami melakukan kunjungan ke satuan Armed yang berada di daerah penugasan. Satu di Perbatasan wilayah Kalimantan dan satunya di NTT. Kami ingin melihat langsung kondisi prajurit di sini," ujar Jenderal TNI bintang dua tersebut.
Totok berpesan kepada seluruh prajurit agar melaksanakan tugas sesuai dengan amanat yang sudah diberikan pimpinan tertinggi untuk menjaga dan melindungi masyarakat. Selain itu agar satgas patroli perbatasan berkoordinasi dengan dinas terkait meski tak dipungkiri, khusus untuk patok ada beberapa titik yang rusak dan hilang.
"Sesuai laporan prajurit saat melakukan patroli perbatasan, ditemukan ada beberapa patok rusak karena badai. Ada yang hilang, tetapi semua sudah diperbaiki dan diberi tanda," katanya.
Menurutnya, penugasan kali ini merupakan momen yang sangat langka sehingga prajurit perlu melaksanakan dengan baik dan penuh tanggung jawab.
"Ini merupakan satu momen yang langka, karena satuan Yonarmed 6/ divisi 3 kostrad ini baru pertama kali melaksanakan tugas di perbatasan. Untuk itu mereka harus optimal dan bertanggung jawab karena menyangkut nama baik, khususnya Yonarmed 6 dan juga nama divisi Kostrad serta Armed," ucapnya.
Editor : Stefanus Dile Payong