get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemkab Belu Gelar Vaksinasi Booster Massal Selama Dua Hari

3 Pegawai UPT KPH Wilayah Belu Positif Covid-19 Hasil Rapid Test Antigen

Senin, 26 Juli 2021 | 14:54 WIB
header img
Satgas Penanganan Covid-19 Puskesmas Atambua Selatan,melakukan tracing terhadap pegawai UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan wilayah Kabupaten Belu,Senin (26/7/2021) siang.

BELU, iNews.id - Sebanyak 3 orang dari 44 pegawai UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan wilayah Kabupaten Belu dinyatakan positif Covid-19. Hal itu berdasarkan hasil pemeriksaan rapid test antigen yang digelar Satgas Penanganan Covid-19 di Puskesmas Atambua Selatan, Senin (26/7/2021) siang.

Kasubbag TU Edel Mary Quin Asa mengatakan, tes antigen dilakukan karena ada salah satu pegawai yang menyampaikan istrinya terkonfirmasi positif. Atas informasi inilah satgas langsung melakukan tracing.


"Iya hari ini sebanyak 44 pegawai pada UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan Dinas Lingkungan dan Kehutanan Provinsi NTT wilayah Belu kami lakukan rapid test antigen. Hasilnya terdapat 3 orang yang dinyatakan positif. Diduga mereka telah melakukan kontak erat dengan pasien sebelumnya," ujar Edel, Senin (26/7/2021).

Dengan bertamba nya 3 pasien hari ini maka sudah ada 4 staf di UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan wilayah Belu yang terpapar covid -19.

Dia mengungkapkan, pemeriksaan di Kantor UPT Kesatuan Pengelolaan Hutan wilayah Belu untuk mencegah penyebaran Covid-19.


"Saat ini mereka yang terkonfirmasi positif menjalani isoman di rumah masing-masing dan tetap dalam pengawasan gugus tugas," katanya.


Dia menambahkan, untuk aktivitas perkantoran saat ini masih berkoordiansi dengan kantor pusat Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi NTT.


"Kami sudah laporkan ke kantor pusat di Kupang dan menunggu arahan atasan apakah dilakukan lock down atau tetap beraktivitas seperti biasa," ucapnya.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut