JAYAPURA, iNewsBelu.id - Aparat keamanan diserang oleh massa saat melakukan pengamanan di lokasi penjarahan di Kampung Ekimanida, Distrik Kamuu, Kabupaten Dogiyai, Papua Tengah, Kamis (13/7/2023). Dalam serangan itu, tiga personel terkena panah.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol Ignatius Benny Ady Prabowo membenarkan adanya serangan tersebut oleh sekelompok massa.
“Saat melakukan pengamanan, aparat gabungan diserang oleh massa menggunakan panah,” ujar Kombes Pol Ignatius Benny di Jayapura, Jumat (14/7/2023).
Dia menyampaikan, ketiga personel itu terluka pada lengan kiri tembus ke belakang lengan. Satu personel dari Koramil Monomani terkena panah di lengan kanan dan satu personel lainnya yang terluka dari Brimob BKO Dogiyai.
“Saat ini situasi sudah berangsung pulih dan aman. Kami meminta kepada warga untuk tidak melakukan tindakan melawan hukum yang dapat merugikan orang lain maupun diri sendiri,” katanya.
Sebelumnaya serangan juga terjadi di Dogiyai oleh sekelompok orang tidak dikenal (OTK) yang menyebabkan dua personel Ops Damai Cartenz terluka, Kamis (14/7/2023). OTK itu tiba-tiba mengadang mobil yang ditumpangi personel Damai Cartenz yang sedang melintas dan melemparkan kapak.
Editor : Stefanus Dile Payong