get app
inews
Aa Read Next : Tangkap 2 Simpatisan, Pasukan TNI Kuasai Markas KKB Manfred Fatem di Maybrat

Guna Penyelidikan Kasus Mutilasi, Komnas HAM Kirim Komisioner ke Papua

Kamis, 08 September 2022 | 04:54 WIB
header img
Komisioner Komnas HAM Choirul Anam terbang ke Papua pada Rabu (7/9/2022) malam. Foto: Antara

JAKARTA - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia ( Komnas HAM ) menyelidiki kasus pembunuhan yang disertai mutilasi empat warga sipil di Mimika, Papua. Komisioner Komnas HAM Choirul Anam terbang ke Papua pada Rabu (7/9/2022) malam.

"Pak Anam dengan beberapa staf akan membantu tim itu untuk memperkuat tim yang sedang bekerja, dalam rangka membuka peristiwa mutilasi dan pembunuhan yang sangat sadis terhadap teman-teman kita," ujar Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik kepada wartawan, Rabu (7/9/2022). Dia mengatakan, pihaknya saat ini sudah melakukan investigasi kasus tersebut.

"Tim Komnas HAM sudah turun ke lapangan melakukan investigasi untuk sementara memang dipimpin oleh saudara Frits Ramandey, Kepala Perwakilan Komnas HAM Papua," jelasnya.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Berita iNews Belu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut