JAKARTA, iNewsBelu.id - Bupati Keerom , Papua, Piter Gusbager meraih penghargaan di ajang Indonesia Visionary Leade r (IVL) 2022, dalam kategori Best Leadership in People Empowerment.
Penghargaan diterima langsung Bupati Keerom Piter di iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat pada Senin (5/9/2022).
Bupati Piter Gusbager mengungkapkan rasa bangganya atas apresiasi yang diterima. Menurutnya penghargaan ini memberikan optimisme dan harapan bahwa di tengah tantangan situasi ekonomi nasional dan ekonomi daerah yang sulit, peran pemimpin daerah sangat penting untuk mendorong kemandirian dan kesejahteraan masyarakat.
“Pemimpin harus hadir dengan visi yang jelas, terukur dan terarah kepada masyarakat dan daerahnya. Karena masyarakat hari ini sangat mengharapkan kehadiran pemerintah, kehadiran pemimpin untuk mengatasi persoalan-persoalan yang menumpuk terutama persoalan ekonomi di daerah,” katanya.
Piter berharap IVL memotivasi para kepala daerah untuk terus bekerja keras, dengan melahirkan pemikiran-pemikiran inovatif dankreatif. “Karena tantangan hari ini hanya bisa diselesaikan dengan gagasan-gagasan strategis dan kerja cerdas. Dengan potensi keunggulan daerah kita akan bisa mengatasi persoalan daerah terutama persoalan di bidang kemandirian ekonomi,” ucapnya.
Untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi di wilayahnya, Bupati Piter membuat inovasi yakni dengan menargetkan membuka 10.000 hektare lumbung jagung di wilayahnya. Piter berupaya mengembangkan komoditas-komoditas unggulan di sejumlah distrik berdasarkan kesesuaiannya untuk palawija dan tanaman pangan lainnya. Komoditas jagung ditetapkan guna mendukung program ketahanan pangan nasional sebagaimana ditetapkan Presiden Joko Widodo.
Editor : Stefanus Dile Payong