get app
inews
Aa Text
Read Next : Pesan Presiden Jokowi untuk Anak-anak: Belajar, Jangan Lupa Berdoa

Diperingati pada 23 Juli, Ini Tema dan Logo Hari Anak Nasional 2022

Jum'at, 22 Juli 2022 | 12:27 WIB
header img
Logo Hari Anak Nasional 2022.

Logo ini memiliki filosofi: 

1. 3 anak yang memegang bendera merah putih Setiap anak termasuk anak disabilitas memiliki impian (cita-cita) yang dapat diraih dengan doa, semangat dan dukungan keluarga. Anak sebagai generasi penerus bangsa, perlu didukung dan dilindungi, agar tumbuh sebagai manusia dewasa yang berjiwa Pancasila di bawah naungan sangsaka merah putih.

2. Warna Merah dan Putih

Menjadi kebersamaan dan nasionalisme anak anak Indonesia untuk tetap kreatif dan bersemangat tetap saling mendukung dalam melewati masa sulit.

3. Garis berwarna abu

Situasi pasca pandemi Covid-19, yang berdampak pada dunia anak dengan perubahan pola hidup, tetap harus diupayakan terpenuhi haknya, bergembira dan penuh kreativitas, dalam perlindungan keluarga.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati mengatakan bahwa tema “Anak Terlindungi, Indonesia Maju” diambil sebagai motivasi bahwa pandemi tidak menjadi penghalang untuk tetap melaksanakan HAN. 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut