Pemerintah daerah dan masyarakat terus berkoordinasi dengan Pos Pengamatan Ile Lewotolok di Desa Laranwutun, Kecamatan Ile Ape, serta PVMBG atau Badan Geologi di Bandung untuk memperoleh informasi terkini mengenai aktivitas gunung.
Untuk menghindari risiko gangguan pernapasan akibat abu vulkanik, masyarakat diminta untuk menggunakan masker pelindung mulut dan hidung serta perlengkapan pelindung mata dan kulit.
Selain itu, warga yang tinggal di sekitar lembah dan aliran sungai yang berhulu di puncak gunung diharapkan tetap waspada terhadap ancaman bahaya lahar, khususnya di musim hujan.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait