Ketua PBNU Alissa Wahid Beri Pesan Kepada Warga NU agar Terhindar dari Perpecahan dan Konflik

Widya Michella
Putri Gus Dur, Alissa Wahid mengajak warga NU untuk menjalankan prinsip Aswaja an-Nahdliyyah dan Pancasila untuk menghindarkan diri dari perpecahan dan konflik. (Foto dok Sindonews)

Putri sulung Presiden ke-4 Republik Indonesia KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) itu menuturkan generasi muda juga dinilai perlu memperluas wawasan, relasi sosial serta kemauan untuk terus belajar. Melalui hal itu, Alissa meyakini masing-masing individu kelak menemukan jalan pengabdiannya demi kemajuan Indonesia di masa depan. “Dengan sikap mental tangguh dan cerdas, anak akan menemukan jalan khidmahnya bagi bangsa. Dia bisa berkhidmah dengan prestasi (keunggulan), profesi (keahlian), atau organisasi (kepeloporan),” ujar Koordinator Jaringan Gusdurian itu. Melalui pesan yang disampaikan sang ayahanda, Gus Dur, dia mendorong para generasi muda untuk terus bergerak maju dan menghidupkan semangat kemerdekaan HUT ke-77 Republik Indonesia. “Mengutip dawuh Gus Dur: jadi lah yang terbaik (dari dirimu sendiri),” ucap Alissa.



Editor : Stefanus Dile Payong

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network