Belarusia, sambungnya, tidak menginginkan perang dengan Ukraina, tetapi tidak akan menghindari berperang jika wilayahnya telah diserbu.
Untuk diketahui, Belarusia merupakan sekutu dekat Rusia. Presiden Rusia Vladimir Putin baru-baru ini pun menjanjikan akan mengirim rudal Iskander-M, yang mampu membawa hulu ledak nuklir, ke Belarusia.
Lukashenko mengatakan tidak ada pasukan dari Belarusia yang bertempur dalam apa yang disebut Moskow sebagai “operasi militer khusus” di Ukraina.
Sebagai sekutu dekat, Belarusia telah mengizinkan Rusia untuk menggunakan wilayah Belarusia untuk mengirim pasukan ke Ukraina pada 24 Februari.
Soal klaim dari Presiden Lukashenko Militer Ukraina tidak segera berkomentar atas klaim Belarusia.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait