get app
inews
Aa Text
Read Next : Kebakaran Hebat, Dokumen dan Alsintan Milik UPT Perbenihan dan Pertanian NTT Hangus Terbakar

Usai Isi BBM, Mobil Sedan Terbakar di SPBU Kejora Bangka Tengah

Selasa, 14 Desember 2021 | 06:04 WIB
header img
Mobil sedan terbakar usai isi BBM di SPBU Kejora Bangka Tengah. (Foto : iNews.id/ Haryanto)

BANGKA TENGAH, iNews.id - Sebuah mobil sedan terbakar usai mengisi bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Kejora, Kecamatan Pangkalan Baru, Bangka Tengah. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun seluruh bodi mobil hangus terbakar, Senin (13/12/2021) malam. 

Kejadian tersebut membuat panik pegawai SPBU dan para pengendara yang sedang mengisi BBM. Pegawai SPBU berusaha memadamkan api menggunakan alat pemadam api ringan (apar). Namun upaya itu gagal, sebab apar tidak berfungsi sempurna. 

Petugas BPBD Bangka Belitung, Putra Nanda menuturkan api awalnya membakar bagian depan mobil sesaat keluar dari SPBU. Mengetahui peristiwa itu, dia langsung menghubungi petugas BPBD Bangka Belitung yang bersiaga di posko.

"Sekira pukul 20.05 WIB api mulai muncul. Untuk mengatasi kebakaran yang lebih besar saya langsung lapor anggota BPBD yang sedang bertugas. Tapi apinya dengan cepat membesar dan membakar seluruh bodi mobil," kata Nanda.

Api berhasil dipadamkan setengah jam kemudian, setelah dua unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. 

"Di dalam mobil tadi saya lihat cuma ada satu orang. Dia langsung keluar dari mobil," ujar Nanda. 

Untuk memastikan penyebab kebakaran, polisi melakukan proses penyelidikan dan memasang garis polisi di tempat kejadian perkara (TKP). 

"Anggota kami masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kebakaran. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini," kata anggota Ditsmapta Polda Babel, Ipda Wahyu.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut