"Kalau pak Ridwan Kamil itu karena memang sudah ada pembicaraan. Saya ditugaskan oleh ketua umum untuk secara intesif dengan pak Ridwan Kamil, dan beliau tanda tandanya mau berpartisipasi membangun Partai Golkar," katanya.
"Sebagai bentuk apresiasi kami, kami undang dalam acara HUT ke-58, jadi ada kaitannya juga dengan Partai Golkar," ucapnya. Terkait bergabung atau tidaknya Ridwan Kamil ke Golkar, Ace mengatakan hal tersebut akan diputuskan tahun ini.
"Kami sudah ada pembicaraan ke arah sana, dan beliau sudah mengatakan tahun ini akan memutuskan atau tidak untuk bergabung dengan Partai Golkar," katanya.
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Sabtu, 22 Oktober 2022 - 12:18 WIB oleh Riana Rizkia dengan judul "Airlangga: Ridwan Kamil Akan Bersinergi dengan Golkar di Pemilu 2024"
Editor : Stefanus Dile Payong