SURABAYA, iNewsBelu.id - Inilah sosok bintang baru Marselino Ferdinan yang berhasil membuat Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) bergemuruh saat tembakan geledeknya membobol gawang Vietnam, Minggu (18/9/2022) malam.
Wonderkid Persebaya Surabaya ini pun menjadi bintang karena selalu tampil memukau selama Kualifikasi Piala Asia U-20. Ya Marcelino menyusul para seniornya yang pernah menjadi bintang sepak bola nasional, seperti Evan Dimas dan Andik Vermansyah.
Marselino hadir dengan karakter berbeda dari para seniornya yang lebih dulu mengorbit, namun tetap memiliki satu visi kesamaan, yakni bermain lincah dengan gocekan dan pembagi bola yang andal.
Pergerakannya itu pun ditunjukan ketika dirinya melepaskan tendangan gledek yang didahului dengan gocekan indah di luar kotak penalti Vietnam. Pemain kelahiran 9 September 2004 itu merupakan tipe pemain versatile atau mampu bermain di banyak posisi di luar posisi yang biasanya. Dia bisa bermain melebar sebagai penyerang sayap, ia juga sering dipasang sebagai playmaker dan sesekali pernah menjadi ujung tombak.
Tipe versatile itu lah yang menjadikan pemain dengan tinggi 1,76 meter itu memiliki fleksibilitas. Ia kerap bisa diandalkan untuk membagi bola, melakukan tusukan ke jantung pertahanan lawan sekaligus bisa mencetak gol dengan tendangan kerasnya. Sekaligus melakukan pergerakan tanpa bola yang menjadikannya pemain yang sulit untuk dijaga.
Bahkan, jauh-jauh hari sebelum gelaran Kualifikasi AFC U-20, media dan Timnas Vietnam sudah memprediksi pemain Indonesia yang harus diwaspadai adalah Marselino Ferdinan. Marcelino terus dipantau, bahkan media Vietnam sempat melakukan ulasan ketika Persebaya Surabaya tidak mau melepas Marcelino ke timnas.
Kekhawatiran itu benar-benar terbukti. Marcelino yang datang dari bangku cadangan ketika melawan Vietnam menjadi sosok pembeda. Ia berani mengoyak garus pertahanan Vietnam yang begitu rapat di babak pertama. Aksi lincahnya melewati pagar pertahanan Vietnam menjadikan momentum timnas untuk mengunci kemenangan.
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong berkali-kali memuji permainan tim dan dukungan dari para suporter. Sebab, akhirnya timnas comeback dan mentalnya tidak down meskipun sempat tertinggal dari Vietnam. "Pertama saya sangat bangga kepada para pemain. Sekarang memang kita bisa menang melawan tim Vietnam. Setelah dapat kemenangan ini kita jadi lebih percaya diri untuk ke depannya," kata Shin Tae-yong seusai pertandingan.
Menurutnya, gol pertama yang dicetak Marselino membuat suasana permainan lebih mudah. Namun, tim Vietnam sempat menyamakan dan bahkan membalikkan keunggulan pada babak kedua. Hingga akhirnya, Timnas Indonesia bisa kembali unggul dengan semangatnya yang luar biasa. Potensi besar Marcelino pun diakui kalangan internasional. Namanya masuk dalam daftar 60 Wonderkid terbaik di dunia versi media Inggris, The Guardian. Dengan usianya yang masih belia, Marcelino masih bisa terus mempoles kemampuan dan membawa Garuda terbang tinggi.
Artikel ini telah tayang di jatim.inews.id dengan judul " Profil Marselino Ferdinan, Si Lincah yang Jadi Bintang Baru Timnas Indonesia ", Klik untuk baca: https://jatim.inews.id/berita/profil-marselino-ferdinan-si-lincah-yang-jadi-bintang-baru-timnas-indonesia/2.
Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps
Editor : Stefanus Dile Payong