SIKKA. iNewsBelu.id - Kekerasan terhadap wartawan saat meliput kembali terjadi, kali ini terjadi Kabupaten Sikka , Nusa Tenggara Timur (NTT) melibatnya salah humas protokol Gubernur NTT, Viktor Laiskodat .
Pengusiran dilakukan saat meliput kegiatan rapat kerja Pengandalian Inflasi tingkat daerah yang didadiri Gubernur NTT bersama sejumlah bupati sedaratan Flores- Lembata-Alor di uala kantor Bupati Sikka, Minggu (11/9/2022) siang.
Pengusiran wartawan yang dilakukan humas protokol gubernur NTT ini terjadi saat pembukaan kegiatan.
Saat wartawan Media Indonesia tengah meliput, tiba-tiba san humas datang menarik tangan tangan dan menyuruh ke luar ruangan. Bergeser ke belakang aksi adu mulut pun terjadi dan terjadu aksi baku tolak.
"Saat saya tengah meliput, dia datang langsung tarik tangan saya dan mengusir saya keluar ruangan, saya tidak terima karena saya tengah menjalankan tugas jurnalistik," kata Gabriel Langga, wartawan Media Indonesia, Pada hari Minggu Siang.
Sempat terjadi adu mulut antara wartawan dan humas aksi saling dorong. Okmun yang bekerja di humas protokol propinsi itu ketahui sebagai kabid usai melakukan aksinya oknum humas tersebut berdiri diam dan keluar dari ruang kegiatan.
Editor : Stefanus Dile Payong