get app
inews
Aa Text
Read Next : Majukan UMKM, Wily -Vicente Jadikan Silawan Sebagai Sentra Ekonomi Perbatasan

Komunitas Pencak Silat se-Jawa Timur Deklarasi Dukung Ganjar Pranowo Maju Pilpres 2024

Kamis, 28 Juli 2022 | 23:17 WIB
header img
Komunitas Pencak Silat se-Jawa Timur menggelar deklarasi mendukung Ganjar Pranowo maju di Pilpres 2024. (Foto: ist)

BLITAR, iNews.id – Dukungan masyarakat terhadap Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pemilu 2024 terus mengalir. Kali ini, dukungan datang dari Komunitas pencak silat se-Jawa Timur. 

Mereka mendeklarasikan dukungannya kepada Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024 mendatang, Kamis (278/7/2022). Sebelumnya, relawan Ganjar menggelar istigasah bersama ribuan santri dan ulama di Blitar.

Ketua DPC Blitar, Edi Purwanto mengatakan, dua kegiatan yang berlangsung dalam waktu berdekatan ini memiliki satu tujuan yang sama untuk mengenalkan Ganjar Pranowo kepada masyarakat.  

"Istighosah yang lalu, kita meminta kepada Allah SWT supaya dimudahkan dan dilancarkan langkah kita untuk mengenalkan sosok Ganjar Pranowo kepada masyarakat," kata Edi, Kamis (28/7/2022).

Dia mengatakan, deklarasi dukungan yang dilaksanakan oleh Komunitas Pencak Silat ini adalah hal yang sangat menarik. Sebab, di Jawa Timur sangat banyak dan beragam Komunitas Silat berdiri.  “Terlebih, pencak silat adalah olahraga sekaligus budaya asli dari Indonesia," ucap Edi.

Deklarasi tersebut dimeriahkan dengan beragam aksi seni bela diri. Setelah itu, dilakukan pembagian paket sembako kepada masyarakat. Selain di Blitar, Komunitas Front Masyarakat Nunu di Kota Palu, Sulawesi Tengah juga menggelar deklarasi dukungan kepada Ganjar Pranowo. Ratusan anggota hadir menyemarakan kegaiatan tersebut. 

Pada kegiatannya, Ketua DPC Kota Palu, Ince Muhamad Thalib mengatakan, sosok Ganjar Pranowo sangat dikenal dan diketahui masyarakat luar daerah seperti di Palu. 

"Atas dasar tersebut yang menjadi motivasi Komunitas Front Masyarakat Nunu untuk sepakat mendukung Ganjar pada 2024," ucap Ince.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut