Jenderal Dudung: Seluruh Prajurit Harus Bantu dan Dukung Program Pemerintah
Senin, 18 Juli 2022 | 08:53 WIB

JAKARTA, iNews.id - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman menegaskan semua prajurit TNI AD harus mampu membantu berbagai program pemerintah. Terutama program-program dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
"Seluruh prajurit harus berperan aktif membantu, dan mendukung program pemerintah," kata Dudung di lapangan upacara Yonif R 631/Atg, dikutip dari keterangannya, Senin (18/7/2022).
TNI AD saat ini terlibat dalam berbagai program pemerintah, di antaranya peningkatan ketahanan pangan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat yakni dengan memanfaatkan lahan kosong TNI AD untuk lahan produktif.
Editor : Stefanus Dile Payong