get app
inews
Aa Text
Read Next : Bantuan Militer Senilai Rp51,6 Triliun dari Jerman untuk Ukraina di Batalkan

Jokowi Kepala Negara Pertama dari Asia dan Gerakan Non-Blok yang Kunjungi Ukraina

Rabu, 29 Juni 2022 | 18:55 WIB
header img
Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Biro Pers Sekretariat Presiden)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjadi kepala negara pertama dari Asia dan juga kepala negara pertama dari Gerakan Non-Blok (GNB) yang mengunjungi Ukraina. Saat ini, Jokowi telah tiba di negara yang tengah diinvasi Rusia itu bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo. 

"Jadi Presiden Jokowi adalah kepala negara pertama dari Asia dan juga kepala negara pertama dari Gerakan Non Blok yang mengunjungi Ukraina. Dan yang makin istimewa kunjungan dilanjut ke Rusia," kata Koordinator Stafsus Jokowi, Ari Dwipayana, Rabu (29/6/2022). 

Sebelumnya ada beberapa kepala pemerintahan yang berkunjung ke Kyiv, di antaranya Presiden Prancis, PM Italia, PM Inggris, Kanselir Jerman, Presiden Uni Eropa dan Sekjen PBB. Ari Dwipayana mengatakan, misi perdamaian ini bagian dari tanggung jawab Indonesia sebagai negara yang memegang keketuaan G20. Selain itu, tanggung jawab Indonesia yang secara historis menjadi pendiri Gerakan Non-Blok dan perintis Konferensi Asia Afrika.
 

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut