ATAMBUA, iNewsBelu.id - Komisi pemilihan umum daerah(KPUD) Kabupaten Belu sore tadi menggelar rapat pleno terbuka pengundian nomor urut bagi pasangan calon bupati dan wakil bupati belu periode tahun 2024 -2029 di halaman kantor Kpud Belu. (Senin 23/092024). pengundian nomor urut ini diikuti oleh 4 pasangan colon yang sudah ditetapkan kemarin oleh Kpud.
Ke empat paslon yang ditetapkan kemarin yaitu Wilybrodus Lay - Vicente Hornai , dr Agustinus Taolin - Yulianaus Koi, Roni Mauluma - Theodorus Manek dan Servasius Serbaya dan Pius Agustinus Bria.
Dengan dihantar partai pengusung dan para simpatisan pasangan calon mendatangi kantor Kpud Belu untuk mengikuti rapat pleno terbuka pemilihan dan pengundian nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati belu dari hasil pengundian yang digelar sore tadi pasangan Wilybrodus Lay - Vicente Hornai mendapat nomor urut 01 pasangan dr Agustinus Taolin - Yulianaus Koi mendapat nomor urut 02. Pasangan Servasius Serbaya - Pius Agustinus Bria mendapat nomor urut 03 dan pasangan Roni Mauluma - Theodorus Manek mendapat nomor urut 04.
Pasangan Wilybrodus Lay - Vicente Hornai di usung empat partai politik diantarnya Partai Perindo, Demokrat, Nasdem, daG gerindra. Pasangan dr Agustinus Taolin - Yulianaus Koi diusung 5 partai diantaranya Partai Golkar, PSI, PKS, PAN dan PKB. Pasangan Servasius Serbaya - Pius Agustinus Bria di dukung oleh partai PDI Perjuangan dan Hanura, sedangkan pasangan Roni Mauluma - Theodorus Manek merupakan calon perseorangan atau independen.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait