Budi Rachmat mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih menunggu informasi terbaru dari tim di lapangan. “Update terbaru masih menunggu laporan sehubungan sinyal HP terbatas,” ujarnya. Budi mengatakan, satu pesawat kargo milik maskapai penerbangan Smart Air dilaporkan hilang kontak setelah lepas landas dari Bandara Internasional Juwata Tarakan, Kalimantan Utara.
”Pesawat itu lepas landas pada Jumat (8/3/2024) pukul 08.25 WITA dengan tujuan Binuang, Krayan, Nunukan, perkiraan tiba pada pukul 09.25 Wita,” katanya. Pesawat tersebut, kata Budi, diawaki satu Pilot atas nama Capt M Yusuf, serta satu Engineer on Board (EOB), Deni S. “Tercatat pesawat Smart Air tersebut membawa muatan kargo dengan berat total 583 kilogram,” tegasnya.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait