FLORES TIMUR, iNewsBelu.id - Lava terus berguguran dari Gunung Lewotobi Laki-laki yang mengalami erupsi di Kabupaten Flores Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur, Sabtu (13/1/2024).
Hari ini tercatat 8 kali menggugurkan lava. Kepala Pos Pemantau Gunung Api (PGA) Lewotobi Laki-laki Herman Yosef Mboro menyebutkan gugurannya mencapai 2 kilometer. Guguran terekam pada amplitudo 10,33-44 mm dengan durasi 22-186 detik.
Teramati guguran dengan jarak luncur 1.500-2.000 meter mengarah ke timur laut,” ungkap Mboro dalam keterangannya, Sabtu (13/1/2024).
Sementara cuaca di gunung cerah dan mendung. Secara kasat mata, gunung tampak jelas hingga berkabut 0-II. Angin bertiup lemah ke arah timur laut dan timur dengan suhu udara 20-23 derajat Celsius. Asap kawah terpantau bertekanan lemah hingga sedang, teramati berwarna putih dan kelabu dengan intensitas sedang dan tinggi antara 200-500 meter di atas puncak kawah.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait