Banjir Meluap Rendam Asrama Polres Lombok Tengah

Antara, Evan Payong
Anggota Polres Lombok Tengah melakukan evakuasi di asrama polres setempat yang diterjang banjir, Jumat (28/4/2023) (Foto: Antara/Akhyar)

PRAYA, iNewsBelu.id - Hujan lebat melanda wilayah Lombok Tengah (Loteng), Nusa Tenggara Barat (NTB) menyebabkan banjir. Asrama Polres Loteng pun ikut terendam.

"Iya, Asrama Polres Lombok Tengah terkena banjir," kata Humas Polres Lombok Tengah, Iptu Hariono, Jumat malam (28/4/2023).

Banjir itu akibat hujan lebat, sehingga air sungai yang ada di belakang asrama meluap dan masuk merendam halaman warga dan Mushala Polres Loteng. Selain itu, beberapa rumah warga di sepanjang aliran sungai di dekat belakang Polres Loteng terendam banjir setinggi kaki orang dewasa. 

"Asrama banyak yang kosong, tidak ada korban jiwa. Untuk KK yang terdampak masih kita data," katanya.

Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network