SUMBA TENGAH, iNews.id - Banjir bandang menerjang Desa Langgaliru, Kecamatan Umbu Ratunggai, Kabupaten Sumba Tengah, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (27/12/2021). Luapan air sungai tampak merendam rumah warga dan menutup akses jalan nasional yang menghubungkan Sumba Timur-Sumba Tengah.
Informasi diperoleh iNews, banjir bandang ini terjadi akibat curah hujan tinggi yang terjadi selama beberapa jam sejak siang hingga petang. Akibatnya, Sungai Langgalir meluap dan merendam beberapa rumah warga di bantaran sungai.
Dalam video yang beredar, tampak arus banjir bandang mengalir deras hingga menutup akses jalan Trans Sumba. Pengguna jalan yang hendak melintas dari arah barat ke timur maupun sebaliknya terpaksa memutar arah.
“Saya dapat kiriman video dari adik saya yang sedang perjalanan pulang dari Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat. Tapi pas sampai di Langgaliru, Sumba Tengah ada banjir. Setelah lama tunggu tidak juga surut adik saya dan keluarga putar kembali ke Waikabubak,” ujar Ryan Maramba, warga Kota Waingapu yang mengirimkan rekaman video banjir bandang ke wartawan, Senin (27/12/2021) petang.
Postingan terkait banjir bandang bandang di Langgaliru hingga kini masih terus meramaikan media sosial. Dalam unggahan tampak para warganet berharap musibah ini tidak sampai menimbulkan korban dan banjir segera surut.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait