JAKARTA, iNewsBelu.id - Mantan ajudan Ferdy Sambo, Daden Miftahul Haq mengatakan Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J sempat meminta dicarikan wanita lain. Menurut Daden, Brigadir J tidak ingin menikahi Vera Simanjuntak yang merupakan kekasihnya.
Hal ini diungkapkan Daden saat bersaksi dalam persidangan perkara pembunuhan Brigadir J. Menurut dia, pada Rabu (6/7/2022) lalu, dia diajak Brigadir J mengambil nasi tumpeng dan kue untuk perayaan ulang tahun pernikahan Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi. Ketika itulah, Brigadir J mencurahkan sebagian isi hatinya yang merasa jenuh bekerja menjadi ajudan Ferdy Sambo.
"Dia mulai bercerita dengan saya. Kalau tidak salah, dia manggil saya lek. 'Lek selama ini kau ada rasa jenuh ga?' terus saya tidak terlalu menggubris," jelas Daden saat persidangan, Selasa (8/11/2022).
"Habis itu saya lupa pembicaraan itu lagi. Kemudian saya bilang 'makanya kamu nikah.' dia jawab 'kenapa?' karena kalau kita melayami pimpinan, fokus kita, konsentrasi kita ada pimpinan, tetapi pada diri sendiri kita harus ada yang memikirkan," paparnya.
"Kemudian Yosua menjawab kalau tidak salah, 'nikah sama siapa?" ucap Daden.
Daden mengatakan, Brigadir J mempunyai kekasih di Jambi dan meminta Brigadir J menikahi kekasih itu. Namun, respons Brigadir J justru meminta dicarikan wanita lain. Dia enggan menikahi kekasinya itu
"Kemudian saya jawab karena saya tahu dulu pernah cerita punya kekasih, 'yang bidan itu Lek' kemudian dia jawab 'enggak lah.' terus dia sampaikan 'makanya lah kau carikan aku cewek', memang beberapa kali yang mulia sempat jodohkan juga dengan teman saya," tutur Daden.
Artikel ini telah diterbitkan di halaman SINDOnews.com pada Selasa, 08 November 2022 - 14:12 WIB oleh Achmad Al Fiqri dengan judul "Kesaksian Mengejutkan Ajudan Ferdy Sambo: Brigadir J Tak Ingin Nikahi Vera | Halaman 2"> Untuk selengkapnya kunjungi:
https://nasional.sindonews.com/read/935371/13/kesaksian-mengejutkan-ajudan-ferdy-sambo-brigadir-j-tak-ingin-nikahi-vera-1667891491/10
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait