Cari Bukti Oknum Polisi Tembak Remaja di Belu, Jenazah Korban Diautopsi

Stevanus Dile Payong
Tim forensik mengautopsi jenazah remaja yang tewas diduga ditembak oknum polisi di Belu, Selasa (27/9/2022). (Foto: Stevanus Dile Payong)

Sementara itu, Kapolres Belu AKBP Yosep Krisbianto menuturkan, proses autopsi dilakukan berdasarkan kesepakatan pihak keluarga Gerson. Sehingga, penyebab kematian remaja yang disebut sebagai DPO itu bisa diketahu secara lebih jelas.

"Ini tetap kita laksanakan autopsi. Mulai dari sekarang sampai nanti selesai penguburan kita akan bertanggung jawab," kata Yosep. Dia pun memastikan pihaknya akan memproses oknum polisi yang diduga menembak Gerson hingga tewas apabila ditemui bukti kuat berdasarkan hasil pemeriksaan internal melibatkan Divisi Propam.

"Karena ini sudah terjadi. Apapun yang terjadi, siapapun nanti yang melakukan, kalau yang bersangkutan salah tetap kita akan proses," tegas Yosep. Setelah autopsi rampung, jenazah Gerson akan diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.



Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network