Pria Lansia di Banyuwangi Luka Parah Gara-gara Dipukuli Segerombolan Orang Bertopeng dan Bersajam

Avirista Midaada, Okezone
Pria lansia di Banyuwangi diserang segerombolan orang bertopeng. (Ilustrasi/Freepik)

BANYUWANGI, iNewsBelu.id - Pemilik rumah di Lingkungan Kluncing, Kelurahan Giri, Banyuwangi diserang oleh segerombolan orang tak dikenal. Akibat penganiayaan itu, pemilik rumah bernama Nur Hayik (67) mengalami luka parah di bagian mata dan kepalanya.

Istri korban, Misrina menyatakan, kejadian ini dialami suaminya pada Selasa (27/9/2022) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB. Saat itu ada total empat pelaku laki-laki yang datang memasuki rumahnya.
"Mereka masuk lewat pintu samping. Ada 4 orang semuanya pakai topeng dan membawa celurit," kata Misrina, kepada wartawan pada Selasa siang.

Usai berhasil masuk ke rumahnya, keempat orang itu langsung berbagi tugas. Dua pelaku membekap celurit ke arah dirinya. Sementara dua orang lain menghajar Nur Hayik yang tengah berbaring di ranjang. Mereka menghajar menggunakan balok kayu.

"Saya dibekap, ngomong sedikit mulut saya ditutup. Punggung saya juga dipukul pakai gagang celurit. Diancam kalau masih mau hidup jangan banyak ngomong. Bapak dibekap pakai bantal," ujar perempuan (55).

Aksi membabi buta itu terhenti setelah Nur Hayik menggigit jari salah satu pelaku. Pelaku berteriak kencang lalu kabur.

Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network