Bersama keluarga Raja, kita berduka atas kepergian ibundanya. Dan saat kita berduka, kita harus bersatu sebagai rakyat untuk mendukungnya. Untuk membantunya memikul tanggung jawab luar biasa yang sekarang dipikulnya untuk kita semua. Kita menawarkan kesetiaan dan pengabdian kepadanya, sama seperti ibundanya yang sudah mengabdi begitu banyak dan begitu lama.
Dan dengan berlalunya masa Elizabeth II, kita mengantar era baru dalam sejarah megah negara kita yang besar- persis seperti Yang Mulia harapkan- dengan mengucapkan kata-kata, God Save The Queen." Selama jabatannya, Ratu telah dilayani oleh 15 perdana menteri, termasuk yang terbaru Truss.
Ratu digelari sebagai pemimpin monarki terlama Inggris pada 9 September 2015. Saat itu dia mengalahkan rekor nenek buyutnya Ratu Victoria yang berkuasa selama 63 tahun, 7 bulan, 2 hari, 16 jam, dan 23 menit pada 1066.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait