get app
inews
Aa Text
Read Next : Terpeleset Saat Bermain 3 Bocah Tewas Tenggelam dalam Galian Pasir

Hilang 3 Hari, Warga Aceh Timur Ditemukan Tewas Tenggelam

Rabu, 29 September 2021 | 09:03 WIB
header img
Warga dan Petugas SAR mengevakuasi jenazah warga yang hilang selama 3 hari akibat terseret arus sungai (Antara)

ACEH TIMUR, iNews.id - Seorang warga di Aceh Timur ditemukan tewas setelah tiga hari hilang. Korban bernama Tusiren ini dilaporkan hilang terseret arus saat menyeberangi sungai. 

Ketua Satgas SAR Aceh Timur Abdul Musafir mengatakan, korban yang tercatat sebagai warga Desa Alur Pinang, Kecamatan Peunaron, Kabupaten Aceh Timur ditemukan meninggal dunia setelah dicari selama tiga hari.

"Korban ditemukan keadaan meninggal dunia dengan jarak 500 meter dari titik hanyut," kata Musafir, Rabu (29/9/2021). Musafir menambahkan, jenazahnya ditemukan pada Selasa (28/9/2021) sekitar pukul 12.30 WIB.

"Jenazahnya telah dievakuasi ke rumah duka," kata Musafir.

Sebelumnya, Tusiren dilaporkan hanyut saat menyeberang Sungai Peunaron. Dia dilaporkan hanyut pada Minggu (26/11/2021) sekira pukul 06.00 WIB.

Musafir mengatakan, berdasarkan laporan yang diterima, korban saat itu hendak pulang dari kebun dengan menyeberangi sungai. Sayangnya, waktu itu air sungai sedang tinggi. Korban tiba-tiba terseret arus sungai dan hilang.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut