JAKARTA, iNewsBelu.id – Kedatangan Paus Fransiskus ke Indonesia mengobati rasa rindu dan membawa sukacita bagi umat Katolik. Pemimpin tertinggi Gereja Katolik sedunia dan juga Kepala Negara Takhta Suci Vatikan itu tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Jakarta, Selasa (3/9/2024).
Pada hari pertama kunjungannya di Jakarta, Paus Fransiskus telah menunjukkan teladan melalui kesederhanaannya. Dalam perjalanan apostoliknya, Paus memilih untuk menggunakan fasilitas dan akomodasi yang sederhana, mulai dari pesawat, kendaraan, hingga tempat menginap.
Paus Fransiskus tidak terbang ke Indonesia dengan jet pribadi, melainkan menggunakan pesawat Airbus A330neo dari maskapai nasional Italia, ITA Airways. Pesawat tersebut tidak memiliki nama khusus yang menunjukkan bahwa pesawat itu digunakan oleh seorang Paus.
Editor : Stefanus Dile Payong