get app
inews
Aa Read Next : Kabupaten Alor NTT Diguncang Gempa M4,8

Terasa hingga Bantul dan Lombok Gempa Bumi M7,4 Guncang Tanah Bumbu Kalsel

Selasa, 29 Agustus 2023 | 08:22 WIB
header img
Gempa bumi M7,4 mengguncang Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan (Kalsel), Selasa (29/8/2023) dini hari. (Foto: ilustrasi)

JAKARTA, iNewsBelu.id - Gempa bumi kategori kuat M7,4 mengguncang Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan (Kalsel), Selasa (29/8/2023) dini hari. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa gempa berlangsung pukul 02.55 WIB. 

Sejumlah daerah turut merasakan gempa di Tanah Bumbu tersebut di antaranya Kuta, Gianyar, Denpasar, Waingapu, Lombok, Karangkates, Kuta Selatan, Tabanan, Trenggalek, Bantul hingga Blitar. BMKG mengingatkan warga di Tanah Bumbu untuk waspada adanya gempa susulan.

"Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi," bunyi peringatan dini BMKG. Selain itu, BMKG menyatakan gempa besar di Tanah Borneo ini tak berpotensi tsunami.

"Gempa Magnitudo 7,4. Kedalaman 10 km tanggal 29 Agustus 2023 pukul 02.55 WIB. Koordinat 4.38 LS-116.90 BT atau 180 km tenggara Tanah Bumbu, Kalsel. Tidak berpotensi tsunami," tulis BMKG.

Editor : Stefanus Dile Payong

Follow Berita iNews Belu di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut