JAKARTA, iNews.id - Gempa terkini berkekuatan Magnitudo 5,2 mengguncang Timur Laut Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Selasa (7/12/2021) pukul 23:26 WIB.
Getaran gempa dipastikan tak berpotensi tsunami. Hasil analisis BMKG, lokasi episenter gempa bumi berada pada titik koordinat 8,01 Lintang Selatan (LS) dan 123,07 Bujur Timur (BT). Pusat gempa berjarak 35 Km Timur Laut Larantuka pada kedalaman 275 km.
#Gempa Magnitudo: 5.2, 07-Des-21 23:26:26 WIB, Koordinat: 8.01 LS, 123.07 BT (35 km TimurLaut LARANTUKA-NTT), Kedalaman: 275 Km #BMKG,” tulis @infoBMKG, Selasa (7/12/2021).
Terkait gempa tersebut, BMKG meminta warga untuk berhati-hati terhadap kemungkinan terjadinya gempa susulan. “Gempa tak berpotensi tsunami,” tulis BMKG.
Editor : Stefanus Dile Payong