NEW DELHI, iNews.id - Seorang pria di India yang diyakini tewas dalam kecelakaan pesawat di Mumbai 45 tahun silam tiba-tiba pulang. Pesawat Indian Airlines jatuh dalam penerbangan dari Abu Dhabi, Uni Emiraat Arab, menuju New Delhi pada 1976 menewaskan 95 orang.
Pria bernama Sajjad Thangal yang kini berusia 70 tahun itu kembali ke rumahnya pada Sabtu (31/7/2021) diwarnai tangis haru keluarga. Thangal langsung memeluk ibunya, Fathima Beevi, yang berusia 91 tahun begitu tiba. Kedatangan Thangal juga mengejutkan pejabat, tetangga, teman, serta warga desa lainnya.
Lantas apa yang terjadi pada Thangal saat penerbangan Indian Airlines itu? Thangal yang saat itu bekerja untuk aktris terkenal, Rani Chandra, ternyata tak ikut dalam penerbangan. Dia memutuskan tak mendampingi bosnya pada menit-menit terakhir penerbangan, sementara Rani ikut dan termasuk salah satu korban tewas.
Thangal dan Rani saat itu sedang mengadakan program budaya di beberapa negara Teluk.
Menurut pendiri LSM sosial keagamaan di Mumbai, Social and Evangelical Association for Love, Pastor K M Philip, Thangal berencana pulang dengan rombongan dari Abu Dhabi pada 12 Oktober 1976, namun pada menit-menit terakhir dibatalkan karena masih ada urusan dengan panitia penyelenggara.
Kecelakaan itu membuat syok Thangal, dia kehilangan banyak teman dekat serta rekan bisnis. Sejak itu dia mengalami tekanan mental yang parah. Bukan hanya itu, uangnya habis untuk membiayai perawatan.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait