Mengisi BBM di SPBU Apung Kapal Jukung Meledak di Bawah Jembatan Ampera 1 ABK Tewas

Dede Febriansyah, Evan Pay
Kapal meledak di sungai musi (foto: Istimewa )

PALEMBANG, iNewsBelu.id  - Askolani, nahkoda kapal jukung bermuatan barang yang meledak saat sedang mengisi BBM di SPBU Apung perairan Sungai Musi, Kelurahan 5 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I Palembang, Senin (1/4/2024) malam, ditemukan meninggal dunia.

Jenazahnya ditemukan di kawasan Pelabuhan Boom Baru Palembang setelah terbawa arus. Sementara dalam insiden tersebut, dua orang lainnya yakni Dedi selaku pemilik kapal, serta anak buah kapal (ABK) bernama Krisna mengalami luka dan dalam kondisi kritis.

Sementara satu ABK lainnya yang kerap disapa Ndut hingga kini masih dalam pencarian petugas lantaran diduga hanyut di perairan Sungai Musi usai kejadian.

Kapolrestabes Palembang, Kombes Harryo Sugihhartono mengatakan, bahwa insiden kebakaran tersebut berawal saat kapal jukung tersebut sedang melakukan aktivitas bongkar muat BBM jenis pertalite dan solar di lokasi SPBU Apung.

Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network