Kembali Diserang Israel 3 Relawan MER-C Asal Indonesia Hilang Kontak di Gaza Utara

Arie Dwi Satrio, Evan Pay
Sebanyak tiga relawan MER-C asal Indonesia dilaporkan hilang kontak di Gaza Utara, Palestina. (Foto: Ilustrasi/Reuters)


JAKARTA, iNewsBelu.id - Sebanyak tiga relawan Medical Emergency Rescue Committee (MER-C) asal Indonesia hilang kontak di Gaza Utara, Palestina, sejak Jumat (27/10/2023). Ketiganya yakni Farid Zanjabil, Reza, dan Fikri. 

"Ada tiga relawan kita di sana (Gaza). Ya, benar hilang kontak sejak kemarin. Kami lagi cari tahu keberadaannya," ujar Kepala Presidium MER-C, Dr Sarbini Abdul Murad saat dikonfirmasi iNews.id, Sabtu (28/10/2023).

Berdasarkan komunikasi terakhir yang dilakukan MER-C, kata Sarbini, ketiga relawan tersebut berada di Rumah Sakit Indonesia, Bait Lahiya, Gaza Utara, Palestina. "Lokasi terakhir mereka di Rumah Sakit Indonesia," ujar Sarbini.



Editor : Stefanus Dile Payong

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network