KUPANG, iNews.id - Data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan, empat daerah di Nusa Tenggara Timur (NTT) berstatus waspada hujan deras. Cuaca tersebut diprediksi selama beberapa hari ke depan. Kepala Stasiun BMKG Meteorologi El Tari Kupang Agung Sudiono Abadi mengatakan, prediksi cuaca itu berkaitan dengan prakiraan cuaca berbasis hujan deras di wilayah NTT selama 1-2 Juli 2022.
"Empat daerah waspada hujan deras itu, yakni Timor Tengah Selatan, Belu, Malaka dan Sumba Timur," ujar Agung dalam keterangan dikutip, Kamis (30/6/2022). Dia menuturkan, empat daerah tersebut memiliki matriks risiko kuning atau berstatus waspada hujan deras sehingga berpotensi memicu bencana hidrometeorologi.
Editor : Stefanus Dile Payong
Artikel Terkait