Jokowi Minta Rakyat Kecil Menabung dan Berhemat, Antisipasi Situasi Tak Terduga

Tim iNews
Presiden Joko Widodo (foto: Antara)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo meminta masyarakat untuk berhemat dan menabung. Dengan demikian, maka masyarakat kecil juga bisa mengantisipasi situasi tak terduga yang bisa saja terjadi di masa mendatang. 

"Saya minta seluruh rakyat, seluruh masyarakat kecil menabung, berhemat, sehingga apabila ada keadaan-keadaan tertentu yang kita prediksi, itu masih punya cadangan, rakyat punya cadangan, negara juga punya cadangan," kata Jokowi di Magelang, Jawa Tengah.

Jokowi menyampaikan, Indonesia bisa mengendalikan inflasi dan kenaikan harga-harga. Dia membandingkan harga minyak goreng di beberapa negara seperti di Jerman yang harganya Rp47.000 per liter, di Singapura Rp41.000 per liter, dan di Amerika Serikat Rp45.000 per liter. Sementara harga minyak goreng curah di Indonesia bisa didapatkan dengan Rp14.000 per liter. "Artinya kita masih

Dia juga mengungkapkan alasan pemerintah sempat menyetop ekspor Crude Palm Oil (CPO) serta produk minyak goreng pada 28 April 2022 lalu. Jokowi mengakui keputusan itu tidak mudah karena berdampak pada banyak sektor, di antaranya membebani para petani sawit dan merosotnya pemasukan negara dari hasil pajak penjualan sawit. Namun, dia menegaskan keputusan itu harus diambil demi kepentingan rakyat. "Tidak mudah," kata orang nomor satu di Indonesia itu.

Editor : Stefanus Dile Payong

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network